Dalam melakukan budidaya udang, kita juga harus memperhatikan kesehatan serta daya tumbuh kembang udang. Salah satu caranya adalah dengan menjaga kualitas air dan menggunakan probiotik. Apa saja manfaat dari probiotik udang? Mengapa penting untuk menggunakannya? Mari kita bahas.
Manfaat Probiotik Udang
Probiotik memiliki berbagai manfaat penting dalam budidaya udang, terutama untuk meningkatkan kesehatan, produktivitas, dan kualitas lingkungan tambak. Berikut adalah beberapa manfaatnya:
1. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh Udang
Probiotik membantu memperkuat sistem imun udang dengan merangsang produksi molekul kekebalan seperti peptida antimikroba. Selain itu, probiotik mendukung aktivitas sel kekebalan seperti fagosit dan limfosit, sehingga udang lebih tahan terhadap infeksi penyakit.
2. Memperbaiki Kualitas Air Tambak
Probiotik juga dapat berperan dalam menguraikan bahan organik seperti sisa pakan dan molting, mengurangi amonia dan nitrit, serta meningkatkan kadar oksigen terlarut. Hal ini menciptakan lingkungan tambak yang lebih sehat dan seimbang.
3. Meningkatkan Kesehatan Usus dan Pencernaan Udang
Probiotik menjaga keseimbangan mikroflora usus dengan meningkatkan populasi bakteri baik. Mereka juga membantu produksi enzim pencernaan seperti protease dan amilase, sehingga efisiensi penyerapan nutrisi meningkat.
4. Alternatif Ramah Lingkungan dari Antibiotik
Penggunaan probiotik sebagai pengganti antibiotik membantu menghambat pertumbuhan bakteri patogen tanpa meninggalkan residu berbahaya pada tubuh udang, menjadikannya aman untuk konsumsi manusia dan ekspor. Selain itu, kita juga bisa menjaga kondisi air dan bumi karena sifatnya yang alami dan ramah lingkungan.
5. Meningkatkan Pertumbuhan dan Produktivitas
Udang yang diberi probiotik menunjukkan peningkatan laju pertumbuhan dan kelangsungan hidup. Probiotik memacu nafsu makan udang, meningkatkan konversi pakan, dan mempercepat pertumbuhan harian.
6. Mengurangi Resiko Penyakit dan Stres pada Udang
Senyawa antimikroba dari probiotik dapat menghambat patogen penyebab penyakit seperti Acute Hepatopancreatic Necrosis Disease (AHPND). Selain itu, probiotik membantu mengurangi stres pada udang akibat kepadatan tambak atau kondisi lingkungan yang kurang optimal.
Cara Kerja Probiotik BIO-TRENT Plus
Salah satu produk probiotik udang yang bisa kita gunakan untuk tambak adalah BIO-TRENT Plus. BIO-TRENT Plus mengandung bahan alami mikroba aktif seperti Lactobacillus bulgaricus, asam laktat, Streptomycetes ambofaciens, serts berbagai bahan pendukung lainnya.
Mikroorganisme positif yang terdapat di dalam kandungan BIO-TRENT Plus dapat merombak bahan organik yang ada di dalam lingkungan udang serta menjadi penyedia nutrisi alami atau enzim bagi mikroorganisme positif lainnya di dalam tambak. Selain itu, BIO-TRENT Plus juga dapat menghilangkan atau mengeliminasi bakteri patogen yang jahat dalam tambak. Sebagai probiotik, ia juga bisa menambahkan nafsu makan udang sehingga membantu pertumbuhan udang agar optimal.
Perlu diperhatikan bahwa penggunaan probiotik alami seperti BIO-TRENT Plus dengan produk kimia tidak disarankan karena dapat mengganggu kerja mikroorganisme di dalam BIO-TRENT Plus. Contohnya: tidak digunakan dengan kaporit.
Penutup
Mari kita rawat tambak udang kita dengan baik. Gunakan probiotik BIO-TRENT Plus agar ramah lingkungan dan tidak memberikan efek samping yang buruk terhadap udang.
BACA JUGA